Senin, 25 Mei 2009

Penerapan Kurikulum Baru Mulai 2009/2010


Senin, 17 Juli 2006 | 04:40 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional mentargetkan seluruh sekolah tingkat pertama dan menengah sudah menerapkan kurikulum baru pada tahun ajaran 2009/2010. Sedangkan, sekolah yang sudah menerapkan kurikulum berbasis kopetensi 2004 wajib mulai menerapkan kurikulum baru pada tahun ini.

"Sistemnya hampir sama, jadi pasti guru sekolah berbasis kompetensi bisa membuatnya," kata Diah Harianti, Kepala Pusat Kurikulum Departemen Pendidikan Nasional, kemarin.

Berdasar Peraturan Nomor 22 dan 23 Tahun 2006 yang dikeluarkan Menteri Pendidikan Nasional Bambang Soedibyo, guru sekolah harus menentukan kurikulum sendiri. Kurikulum harus menyesuaikan ciri khas, keunggulan, dan keunikan masing-masing siswa.

Pemerintah memberi target dan indikator pencapaian siswa. Cara mencapai target dan indikator diserahkan kepada pengajar. Pemerintah juga membuat model-model kurikulum. Sosialisasi model dilakukan guru pendamping yang disediakan pemerintah daerah.


Rini Kustiani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar